Senin, 17 Februari 2025
Pelaksanaan penilaian akreditasi untuk program keahlian Pemasaran

SMKN 5 Madiun Pertahankan Peringkat Akreditasi A Pada Program Keahlian

Pada tanggal 17-18 Juli 2017 telah dilaksanakan penilaian akreditasi untuk tiga program keahlian di SMKN 5 Madiun yaitu Akuntansi,Administrasi Perkantoran dan Pemasaran.  Akreditasi sekolah adalah proses penilaian secara komprehensif terhadap kelayakan satuan atau program pendidikan yang hasilnya diwujudkan dalam bentuk pengakuan dan peringkat kelayakan yang dikeluarkan oleh suatu lembaga yang mandiri dan profesional.

Visitasi yang dilakukan oleh Assesor dari Badan Akreditasi Nasional yang diwakili oleh Drs. Abdulloh Irokhi dan Akhmad Idris Asmaradhani. Dalam penilaiannya BAN menilai dari beberapa instrumen yang dilaksanakan oleh program keahlian diantaranya,

  1. komponen standar isi
  2. komponen standar proses
  3. komponen standar kompetensi lulusan
  4. komponen standar pendidik dan tenaga kependidikan
  5. komponen standar sarana dan prasarana
  6. komponen standar pengelolaan
  7. komponen standar pembiayaan
  8. komponen standar penilaian

Alhamdulillah, dalam penilaian assessor selama 2 hari ini ketiga program keahlian tetap mempertahankan memperoleh Peringkat Akreditasi A (Unggul) dengan Nilai Akhir Akreditasi (NA) diatas 91.
Dalam sambutan penutupan penilaian akreditasi hari ini Kepala SMKN 5 Madiun, Bpk Gathot Kususanto, M.Sp mengucapkan banyak terima kasih pada semua pihak atas kerja samanya dalam persiapan akreditasi selama kurang lebih 3 bulan.

Selamat…SMKN 5 Madiun Yes!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *